Berabe.net - Next Media Animation untuk merilis video animasi mengenai
parodi peluncuran konsol PS 4 untuk menyindir Sony mengenai peluncuran
konsol yang mengecewakan. Video berisi parodi tersebut hadir dalam bentuk animasi 3D yang lucu.
Seperti yang dilansir dari CNET (21/02/2013), peluncuran konsol game Sony PlayStation 4 atau PS 4 ini memang menimbulkan kekecewaan di kalangan gamer maupun para pemburu berita. Sony tak menampilkan wujud PS 4 dan hanya menampilkan fitur unggulan dan kontroler DualShock 4.
Konsol game Sony PS 4 memang hadir dengan perubahan besar, yakni kepindahan Sony dari prosesor Cell Broadband ke prosesor x86 8 core besutan AMD dan hadirnya kontroler baru yang disebut dengan DualShock 4 yang dilengkapi dengan touchpad.
Konsol game PS 4 sendiri tidak ditampilkan di acara peluncuran
tersebut. CEO Sony berdalih bahwa konsol yang baru saja diluncurkan
tersebut masih dalam proses pengembangan. Presiden Sony Studio pun turut angkat bicara soal absennya konsol PS 4 di acara peluncuran.
Kelompok animasi Next Media Animation yang berbasis di taiwan ini
segera merilis video animasi 3D yang mengejek dan menyindir peluncuran
konsol game Sony PS 4 yang mengecewakan banyak orang.
Video animasi tersebut menampilkan tamu undangan yang tertidur karena
acara peluncuran konsol PS 4 sangat membosankan. Konsol PS 4 sendiri
digambarkan sebagai sebuah komputer yang disuntik steroid dan membuatnya
berubah menjadi robot ala Transformer.
Tak hanya itu, tim animasi tersebut juga mengangkat isu
kompatibilitas game PS 3 yang tak dapat dimainkan di PS 4. Mereka
menggambarkan konsol PS 4 meledak ketika dimasukan DVD game PS 3. Penasaran dengan video parodi tersebut? Simak video berikut ini.
Berikut Videonya :
Judul: Parodi Lucu di Balik Peluncuran PS4
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh Anonim
by www.berabe.net
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh Anonim
by www.berabe.net