Dugaan lain mummi-mummi itu merupakan korban dari suatu wabah penyakit atau akibat dari serangan yang berakhir dengan pembantaian massal.
Selain mummi terdapat pula benda-benda lainnya pada lokasi tersebut. Diantaranya kalung panjang disekitar leher, benang emas, alat tenun, dan peralatan pembuat perhiasan dari logam. Selain itu juga ditemukan dua gada besar dan 23 tombak.
Temuan selengkap itu belum pernah diketahui ada pada makam Moche, para ahli menduga kombinasi perhiasan dan senjata perang tersebut menggambarkan kedudukan mummi pada masanya. Menurut Hohn Verano, seorang anthropolog dari Universitas Tulane New Orleans, Louisiana – AS yang ikut terlibat dalam penelitian mengungkapkan bahwa senjata gada adalah jelas-jelas sebagai simbol kekuatan dan bukan sekedar alat untuk menyerang.
Dari makam Moche yang ditemukan sebelumnya tak ada satupun yang memiliki ciri tersebut. Mummi yang berada pada situs pemakaman kuno El Brujo ditemukan pertama kali oleh tim peneliti yang dipimpin oleh Regulo Franco pada akhir tahun lalu.
Makam tersebut berada di puncak sebuah piramida Huaca Cao Viejo yang telah rusak. Puing-puing piramida itu berada di dekat kota Trujilo dan telah diketahui keberadaannya sejak jaman kolonial
Judul: Penemuan Mummi di Peru
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh Anonim
by www.berabe.net
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh Anonim
by www.berabe.net